KampungBerita.id
Headline Kampung Raya Teranyar

Prajurit Koarmada II Semangat Ikut Gerak Jalan Mojosuro

Prajurit Koarmada II menjaga formasi dalam gerak jalan Mojosuuro.

KAMPUNGBERITA.ID – Dengan penuh semangat dan jiwa pantang menyerah, prajurit Komando Armada  (Koarmada) II  menempuh jarak 56 kilometer dalam ajang Gerak Jalan Mojokerto- Suroboyo (Mojosuro), yang dilepas oleh Gubernur Jawa Timur Dr. H. Soekarwo, SH, MHum, bertempat di Lapangan Raden Wijaya, Mojokerto pada Sabtu (01/12).

“Dalam gelaran tahunan ini Koarmada II turut berpartisipasi dengan menurunkan 3 tim beregu,” kata Kadispen Koarmada II Letkol Laut (KH) Suratno, SS, MM, dalam keterangan rilisnya. Sedangkan peserta yang tercatat dalam Gerak Jalan Perjuangan Mojokerto-Surabaya tahun ini kurang lebih 7.045 orang, yang terbagi dalam kategori Perorangan maupun Beregu.

Sementara itu sebelumnya Kaskoarmada II Laksma TNI Ahmad Heri Purwono, SE,MM. menyempatkan untuk memberikan suntikan moril kepada para prajurit Koarmada II yang menjadi peserta Gerak Jalan Mojosuro 2018.
Dalam kesempatan tersebut Kaskoarmada II menyampaikan bahwa menang atau kalah tidak masalah namun yang terpenting adalah usaha maksimal dari setiap prajurit untuk menampilkan yang terbaik sebagai wakil Koarmada II.

Selain itu Kaskoarmada II juga mengingatkan para prajurit agar tetap memperhatikan keselamatan diri saat lomba meski panitia sudah menjamin keamanan seluruh peserta lomba. Sesuai rencana para peserta akan tiba di garis finish pada pukul 06:00 Wib di Tugu Pahlawan pada hari Minggu (02/12). KBID-NAK

Related posts

Hilal Tak Terlihat, Hari Raya Idul Fitri 2021 Ditetapkan Kamis 13 Mei

RedaksiKBID

Pangdam V/Brawijaya Panen Raya Padi Japonica di Ngawi

RedaksiKBID

Tewas Usai Kecelakaan, Finalis Kang dan Yuk Probolinggo Dikubur tanpa Sepengatahuan Keluarga

RedaksiKBID