KAMPUNGBERITA.ID – Didampingi Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Arif Rahman, beserta beberapa Pejabat TNI lainnya, Panglima TNI Marsekal Hadi menggelar acara makan malam yang diikuti seluruh prajurit TNI yang sudah berkumpul di aula Skodam V/Brawijaya, Jalan Tugu, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Kamis (22/2) lalu.
Panglima TNI mengungkapkan, lokasi yang dijadikan acara makan malam saat ini, merupakan salah satu tempat yang bersejarah bagi dirinya. “Saya merasa bangga disini. Saya bisa berhadapan langsung dengan seluruh prajurit TNI-Polri,” ungkapnya.
Melihat suasana yang penuh keakraban dalam acara makan malam saat ini, dirinya meyakini jika soliditas diantara TNI-Polri, akan tetap terjaga dengan baik. “Hampir seluruh wilayah di Indonesia, TNI-Polri bersatu untuk NKRI,” tegas pria kelahiran tahun 1963 ini.
Tak hanya itu, dirinya juga mengimbau seluruh personel TNI-Polri yang berkumpul di aula Skodam, untuk terus meningkatkan kemampuan dalam menghadapi tantangan tugas ke depan. Menurutnya, dalam menghadapi era globalisasi, serta perkembangan ilmu pengetahuan teknologi seperti yang terjadi saat ini, seakan menjadi pantauan tersendiri bagi dirinya.
“Kita sadari, ancaman global semakin nyata. Salah satunya Cyber Crime, yang merupakan ancaman nyata. Maka dari itu, mari secara bersama saling mengisi dan bersatu dalam menghadapi ancaman nyata tersebut,” katanya. KBID-HUM