KampungBerita.id
Politik & Pilkada Teranyar

Butuh Perubahan, Warga Surabaya Berharap Besar kepada Machfud Arifin-Mujiaman


Samuel Teguh Santoso (tengah).@KBID2020

KAMPUNGBERITA.ID – Pilkada Surabaya tinggal 4 hari lagi, pencoblosan akan dilakukan serentak di 31 kecamatan, 154 kelurahan.

Ketua DPD Partai Perindo Kota Surabaya, Samuel Teguh Santoso mengatakan, warga Surabaya menginginkan adanya perubahan. Baik itu dari segi ekonomi, pendidikan, kesehatan, tenaga kerja maupun pelayanan publik yang semakin mudah dan cepat.

“Calon Wali Kota/Wakil Wali Kota yang layak dan ditunggu warga Surabaya untuk menggantikan Bu Risma adalah Machfud Arifin-Mujiaman (MAJU). Kami meyakini mereka bisa menyelesaikan permasalahan di Surabaya, meski itu tidak mudah,” ujar Samuel, Sabtu (5/12/2020).

Kenapa demikian? Menurut Cak Sam, panggilan Samuel Teguh Santoso, Machfud Arifin memiliki segudang pengalaman yang luar biasa. Mulai dari Kapolda hingga TKD Jokowi.
“Sebagai perwira polisi yang telah menjabat Kapolda di tiga daerah berbeda, Pak Machfud kita butuhkan untuk memberi rasa aman dan kepastian hukum bagi warga Surabaya,” tandas dia.

Lebih jauh, Cak Sam menegaskan, perihal rasa aman buat warga Surabaya ini sangat penting. Hal ini agar tidak ada gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang mengganggu aktivitas warga, seperti kejahatan jalanan, serta memberikan rasa aman terhadap perempuan yang berkendara atau menggunakan fasilitas umum sendirian di jam- jam tertentu.

Selain itu, lanjut Cak Sam yang juga seorang lawyer, Machfud Arifin juga akan memberikan rasa aman dan nyaman di bidang investasi bagi pengusaha yang ingin menanamkan modalnya di Surabaya. Sebab Surabaya memiliki potensi luar biasa, apalagi populasi penduduk lebih dari 3 juta jiwa.
“Pak Machfud Arifin yang sangat pluralis akan melibatkan semua masyarakat untuk membangun dan memajukan Kota Surabaya. Beliau tidak memandang suku, ras, dan agama. Semua akan dirangkul untuk menciptakan Surabaya yang aman, nyaman dan tenteram. Atau dengan kata lain “Maju Kotane Makmur Wargane. Ini tidak sebatas slogan tetapi akan dilakukan sebagai acuan kemenangan Arek Suroboyo,” tandas dia.

Cak Sam menegaskan, Kota Surabaya yang saat ini sudah cukup bagus di bawah kepemimpinan Bu Risma, akan dilanjutkan oleh paslon nomor urut 2, Machfud Arifin-Mujiaman (MAJU) dengan lompatan program-progran yang pro wong cilik. “Kita butuh Pak Machfud untuk Surabaya yang lebih maju lagi dari saat ini,” imbuh Cak Sam.

Karena itu, dia mengajak warga Surabaya yang mendukung perubahan yang lebih baik untuk berbondong- bondong ke TPS untuk mencoblos paslon nomor 2 Machfud Arifin-Mujiaman pada 9 Desember 2020.
“Sekarang waktu yang tepat untuk melakukan perubahan. Selama 10 tahun pembangunan hanya terpusat di tengah kota saja, Insya Allah bersama Pak Machfud Arifin-Mujiaman pembangunan akan merata hingga ke warga pinggiran kota, “pungkas dia. KBID-BE

Related posts

Berangkat Kerja di Pagi Buta, Buruh Pabrik Kerupuk Disabet Senjata Tajam

RedaksiKBID

One Voice Spensabaya SMPN 1 Surabaya Sabet Juara di Dua Kategori SWCF 2024

Baud Efendi

Belasan Orang terus Diperiksa Terkait Korupsi Bupati Mojokerto

RedaksiKBID