KAMPUNGBERITA.ID – Meski Surabaya Raya masuk Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Jatim Level 3 dan diperpanjang hingga 21 Februari 2022 berdasarkan Inmendagri, namun Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memastikan kegiatan perekonomian tidak ada penutupan dan akan berjalan seperti biasa.
“PPKM Level 3 ini berbeda dengan waktu varian Delta. Kalau PPKM dulu jam 21.00 sudah tutup, kalau sekarang buka jam 18.00 tutupnya jam 24.00. Kapasitasnya juga dibatasi hanya 60 persen saja. Jadi sebenarnya PPKM Level 3 ini untuk membatasi saja tapi ekonomi jalan terus,” kata Eri Cahyadi di Gedung Bapedal Litbang, Selasa (15/2/2022).
Eri Cahyadi kembali menekankan agar tetap mematuhi PPKM Level 3 tapi tetap tidak ada pembatasan, tanpa penutupan. Kegiatan berjalan seperti biasa, hanya ada pembatasan jumlah orangnya.
“Allhamdulilah ekonomi tetap bisa bergerak, hanya saja pembatasan waktu dan jumlah yang dibatasi. Pemkot akan terus bergerak dengan PeduliLindungi, swab massal, swab hunter,” ungkap dia.
Eri mengungkapkan, jika sempat timbul kekhawatiran akan ada pembatasan wilayah dan penutupan kegiatan tapi nyatanya di Imendagri tidak ada, hanya mengurangi interaksi saja.
“Saya harap menghadapi virus Omicron warga Surabaya harus tetap tenang tidak perlu panik. Tetap jaga protokol kesehatan (prokes), jaga imun tubuh, dan pastikan ekonomi terus bergerak tanpa adanya pelanggaran,” pungkas dia. KBID-BE