
KAMPUNGBERITA.ID- Wakil Presiden (Wapres) RI, KH Ma’ruf Amin secara simbolis menyerahkan bantuan pemberdayaan program Kementerian Sosial (Kemensos), Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), serta klaim jaminan sosial BPJS Ketenagakerjaan di Gedung Balai Pemuda, Kamis (2/6/2022).
Sejumlah penerima manfaat mendapatkan bantuan secara langsung dari wapres. Tampak hadir pula, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak, serta Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.
“Dari Baznas untuk memberikan bantuan, ada yang minyak goreng, sembako, beasiswa, dan juga klaim BPJS. Kemudian juga Santripreneur dari Baznas,” ujar Ma’ruf Amin dalam sambutannya, Kamis (2/6/2022).
Dia berharap, bantuan yang diberikan dapat meringankan beban masyarakat bawah. Selain itu, dapat menjadi pendorong semangat untuk mengembangkan usahanya. “Mudah-mudahan dengan bantuan dari Pemerintah ini, bisa ada upaya pemberdayaan masyarakat,”ungkap dia.
Tercatat, bantuan dari Kemensos antara lain, bantuan atensi rehabilitasi sosial, berupa pengembangan usaha. Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH), serta bantuan tunai minyak goreng dan bantuan pangan non tunai.
Bantuan lainnya adalah program dari BPJS Ketenagakerjaan, antara lain, penyerahan total manfaat pembayaran beasiswa dari periode Mei 2021 hingga Mei 2022, senilai Rp 31,4 miliar kepada 10.514 anak.
Kemudian penyerahan jaminan kecelakaan kerja, jaminan hari tua, jaminan pensiun, dan jaminan kehilangan pekerjaan. Serta penyerahan pembayaran klaim senilai Rp 6 triliun lebih.
Sedangkan Baznas, memberikan bantuan program Baznas Santripreneur, berupa biaya pelatihan, pendampingan dan juga modal usaha.
Salah satu penerima bantuan atensi rehabilitasi sosial adalah Subandi (65), warga Jambangan. Dia mendapatkan paket modal usaha warung kopi, mulai dari gula, mi instan, serta barang dagangan lainnya.
Dia mengaku bersyukur dan berterima kasih kepada Pemerintah yang telah memberikan modal usaha, di tengah kondisinya yang dalam keadaan tuna daksa kaki. “Terima kasih, saya memang perlu bantuan modal usaha. Ini kan saya enggak bisa jalan, ” pungkas dia. KBID-BE