KampungBerita.id
Kampung Raya Teranyar

Jajaran Polres Sidoarjo Diminta Profesional dan Hindari Praktik Pungli

Para Kanit Lantas Polsek-polsek di Polresta Sidoarjo saat Supervisi Zona Integritas bidang Lalu Lintas di Polsek Taman, Senin (30/7).

KAMPUNGBERITA.ID – Di hadapan para Kanit Lantas Polsek-polsek jajaran, Kasat Lantas Polresta Sidoarjo Kompol Dhyno Indra Setyadi kembali mengingatkan agar semua anggotanya terus menjaga komitmen dan selalu profesional dalam menjalankan tugas.

Hal itu diungkapkan Kasat Lantas di sela Supervisi Zona Integritas bidang Lalu Lintas di Polsek Taman, Senin (30/7).

Dalam kegiatan ini dia mewanti-wanti jangan sampai ada tebang pilih dalam memberi layanan kepada masyarakat. Dan yang tak kalah penting adalah warning kepada anggota supaya menghindari praktik pungli (pungutan liar) di semua layanan yang diberikan.

“Tunjangan semakin meningkat harus diimbangi dengan peningkatan kinerja. Jangan sampai ada pungli, selalu menjaga etika dan ramah kepada semua masyarakat ketika menjalankan tugas,” pesannya.

Ditemui usai kegiatan itu, Dhyno menyebut bahwa warning kepada anggota di jajaran Polsek sangat penting karena mereka adalah ujung tombak. Karena Petugas Polsek yang lebih sering berhubungan langsung dengan masyarakat.

Anggota yang kinerjanya baik bakal mendapat reward. Tapi sebaliknya, anggota sat lantas yang melanggar juga bakal langsung diberi sanksi tegas. “Beberapa waktu lalu sudah ada contohnya. Anggota Polsek yang melanggar langsung kena mutasi demosi ke Trenggalek,” tegasnya.

Sanksi kecil lain juga kerap diberikan kepada anggota lantas. Tentu karena pelanggarannya juga ringan. Seperti hukuman apel memakai helm dan sanksi-sanksi lain.

Dengan ketegasan itu, pihaknya berharap bisa terus meningkatkan kinerja petugas kepolisian. Khususnya dalam memberi pelayanan kepada masyarakat.

“Warga yang mengetahui anggota kami melanggar, silakan lapor melalui call center atau datang langsung ke Mapolresta Sidoarjo. Dengan bukti yang jelas, siapapun anggota yang melanggar pasti kami tindak tegas,” janjinya.KBID-TUR

Related posts

Study Banding soal Ketenagakerjaan dan Tupoksi, Komisi IV DPRD Kabupaten Mojokerto Berkunjung ke Semarang

RedaksiKBID

Kampanye Terbuka di Jember, Jokowi Bawa 3 Kartu Unggulan

RedaksiKBID

PPK Asemrowo Gelar Rakor Bareng PPS dan Panwas soal Peta Kerawanan saat Pilwali 2020

RedaksiKBID