KampungBerita.id
Kampung Raya Teranyar

Peringati Hari Ibu, PMII Al Khoziny Gelar Seminar

Kader PMII Al Khoziny melakukan sungkem kepada ibunya di sela Seminar

KAMPUNGBERITA.ID – aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat dan Kopri (Korps Perempuan) Institut Agama Islam (IAI) Al Khoziny Buduran Sidoarjo memperingati Hari Ibu dengan menggelar Seminar bertema “Kesetaraan Pendidikan Perempuan untuk Mewujudkan Perempuan Cerdas guna Melahirkan Generasi yang Berkualitas” di kampus IAI Al Khoziny, Selasa (25/12).

Ketua Kopri PMII Al Khoziny, Qurota Ayun mengatakan, seminar juga dalam rangka Harlah Kopri ke-51. “Kami berharap melalui seminar ini bisa meningkatkan kesadaran, pemahaman, dan kepedulian terhadap isu gender,” cetusnya.

Seminar ini menghadirkan dua nara sumber, yakni Hj Anis Khoiriyah MPd (Pengasuh Ponpes Islamiyah Tangulangin) dan Hj Noer Hinda Mujib MPd (Pengasuh Ponpes Putri Al Khoziny). Seminar diikuti para pengurus Komisariat PMII se-Sidoarjo.

Dalam seminar, juga diundang para ibu dari pengurus dan kader Kopri. Mereka lalu melakukan sungkeman kepada para ibu tersebut, sebagai wujud penghormatan anak pada ibu dalam rangka momentum Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember. KBID-AIN

Related posts

Pj Bupati Adriyanto Hadiri Acara Pamit Kenal Ketua Pengadilan Negeri Bojonegoro

DJUPRIANTO

Kejurnas Atletik 2023 Atlet Kabupaten Bojonegoro Raih 5 Medali 

RedaksiKBID

Diduga Depresi Akibat Masalah Keluarga, Ibu Rumah Tangga Tabrakan Diri ke Kereta Api

RedaksiKBID