KampungBerita.id
Kampung Raya Matraman Peristiwa Surabaya Teranyar

Forum Lintas Agama Bagikan Bendera NU di Jombang

Forum Lintas Agama dan Organisasi Kemasyarakatan di Jombang membagikan bendera kepada para pengguna jalan.@KBID-2023.

KAMPUNGBERITA.ID-Sekelompok masyarakat yang tergabung dalam forum lintas agama dan organisasi kemasyarakatan membagikan bendera Nahdlatul Ulama (NU), kepada para pengguna jalan di Bundaran Ringin Contong Jombang, Sabtu (4/2/2023) pagi.

Koordinator Forum Lintas Agama dan Organisasi Kemasyarakatan Jombang, Zulfikar D. Ikhwanto menjelaskan, kegiatan ini merupakan bentuk kecintaan dari anggota forum lintas agama dan organisasi kemasyarakatan terhadap NU.

Untuk itu, sambung Zulfikar, pihaknya ingin membagikan kecintaannya terhadap NU kepada para pengguna jalan, dengan cara membagikan bendera NU. Mengingat saat ini NU sudah berusia 1 abad.

“Tahun ini, NU telah berusia satu abad. Maka kami ingin sama-sama menyuarakan kecintaan, kebanggaan kami terhadap NU yang selama ini senantiasa memberikan spirit toleransi kepada segala macam elemen masyarakat, yang berbeda agama, suku, ras dan golongan,” ungkap dia.

Zulfikar berharap pada usia 1 abad NU, bisa menjadi segala jawaban dari setiap permasalahan di Indonesia.

“Harapannya NU jaya, NU betul-betul menjadi solusi, menjadi pemecah masalah dari berbagai macam persoalan yang dihadapi masyarakat, bangsa dan negara Indonesia. Bahkan cita-cita besar, dunia pun nanti persoalan itu bisa kita tawarkan solusinya oleh NU,” pungkas mantan ketua GP Ansor Jombang itu. KBID-IST/BE

Related posts

Seluruh Pegawai Kejaksaan Negeri Sidoarjo Teken Komitmen WBK dan WBBM

RedaksiKBID

Ditinggal Emil Dardak, PDIP Berharap Nur Arifin Sekuat Risma

RedaksiKBID

Komisi B DPRD Berharap Pengusaha Lokal Mampu Bersaing Tanamkan Modal di Surabaya

RedaksiKBID